Skip to main content
img_berita
Body

Telah dilaksanakan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara Balai Pelatihan Kesehatan Dinas Kesehatan (Bapelkes Diskes) DIY dengan Rumah Sakit Umum Daerah Wonosari pada tanggal 2 Juli 2024 bertempat di ruang Kresna Bapelkes Diskes DIY. Perjanjian Kerja Sama ini tentang Penyelenggaraan Pelatihan dan Non Pelatihan Bidang Kesehatan dengan jangka waktu perjanjian 3 tahun. Pada acara ini Kepala Bapelkes Diskes DIY menyampaikan sambutan bahwa dengan adanya Perjanjian Kerja Sama antara Bapelkes Diskes DIY dengan RSUD Wonosari kedepannya dapat terlaksana beberapa kegiatan kerja sama sesuai yang telah direncanakan. Sebelum tersusun perjanjian kerja sama ini, Bapelkes Diskes DIY bersama RSUD Wonosari sudah banyak melaksanakan diskusi terkait rencana kerja sama baik rencana kerja sama dalam jangka pendek maupun jangka panjang sehingga kedepannya akan lebih mudah dalam pelaksanaannya. Direktur RSUD Wonosari juga menyampaikan bahwa kerja sama antara Bapelkes Diskes DIY dengan RSUD Wonosari sangat diperlukan dimana saat ini bagian Diklat RSUD Wonosari sedang berproses pengajuan menjadi institusi pelatihan yang terakreditasi. Tim dari RSUD Wonosari juga sudah berproses mempersiapkan penyelenggaraan Pelatihan Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Dasar untuk bisa dilaksanakan tahun 2024, penyelenggaraan ini tentunya membutuhkan kerja sama dan pendampingan dari Bapelkes Diskes DIY sebagai institusi pelatihan yang telah terakreditasi.